PKL Puncak Dibongkar Tim Gabungan Satpol -PP Kabupaten Bogor

by -612 Views

Bogor,-Pajajaranpost.com,- ratusan pedagang kaki lima di jalur Puncak di bongkar tim aparat gabungan Satpol PP Kabupaten Bogor, yang mana keputusan ini adalah hasil pembahasan rapat pada hari Rabu tanggal ( 02-10-2023 ) yang di laksanakan di aula kantor Desa Tugu Selatan dengan para PKL. Bahkan hadiri Sekda, Kasat Pol PP, Dishub, Polres, Kodim, Disdagin, Pasar Tohaga, PT. SSBP, Kades Tugu Selatan, Kades Tugu Utara, Kades Cibeureum, Tokoh Masyarakat dan Pemuda.

Pelaksanaan pembongkaran atau eksekusi PKL dilaksanakan hari ini Senin tanggal ( 24 – 06 – 2024 ) mulai dari :
Zona 1 Mesjid Ata’aun s/d simpang Taman Safari
Sedangkan ada para PKL sekitar 28 yang memiliki hak garap, dan 32 PKL memiliki surat akta yang berdiri di atas lahan perkebunan Teh PT. SSBP, semua bangunan PKL mulai dari simpang Safari s/d rest area Gunung Mas tidak memiliki IMB, target pelaksanaan pembongkaran kurang lebih 503 bangunan PKL, serta 287 PKL yang akan di alokasikan mengisi kios di rest area Gunung Mas.

Pembongkaran tahap pertama dimulai dari :
blok Masjid Ata’un s/d simpang Taman Safari.

Menurut Rhama Kodara Kepala bidang umum ( Trantibam ) untuk personel yang akan di terjunkan Satpol PP 300 Personil, serta di bantu dari unsur TNI dan Polri, jadi kurang lebih 450 Personil .Peralatan :
– 2 Unit Beko & Trailer
– 10 Unit Truk Sampah
– 1 Unit Damkar.
Pembongkaran PKL menyebabkan kemacetan karena ada beberapa titik sampah yang berserakan di tengah jalan, di jalur eksekusi pembongkaran tersebut.

Semoga dalam pelaksanaan eksekusi pembongkaran bangunan pedagang kaki lima ( PKL ) tidak terjadi hal – hal yang tidak dikehendaki, antara petugas gabungan dengan masyarakat Jalur Puncak Aman, terkendali dan kondusif.

( HRY / Sholeh )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.