Air Sumur Keruh, Warga Kp. Cipicung Kesal Akibat Galian Asmendam Bendungan Cibeet Cariu

by -561 Views

Bogor,-Pajajaranpost.com,-Warga Kampung Cipicung Desa Kutamekar, Kecamatan Cariu, Kabupaten Bogor kesal dengan aktivitas galian Asmendam pekerjaan Bendungan Cibeet Paket II, sedangkan sampai saat ini belum ada tanda-tanda pembayaran lahan warga terdampak Bendungan Cibeet dari pihak BBWS Citarum.

Dampak akibat aktivitas galian Asmendam di Kp. Cipicung Desa Kutamekar menjadi pemicunya. Diantaranya dugaan tercemarnya sumber mata air Sumur Sariawan yang setiap harinya dimanfaatkan warga untuk minum, mandi dan nyuci pakaian.

SR, warga setempat menjelaskan sekitar 120 kepala keluarga (KK) penduduk Kp. Cipicung bergantung pada air sumur sariawan.

“Air sumur tersebut digunakan oleh warga kampung Cipicung, sejak beroperasi galian asmendam dan mendekati lokasi sumur sariawan saat hujan lebat air dari galian mengalir ke saluran air yang melintas sumur sariawan, sehingga sudah 3 hari air sumur keruh”, ujarnya.

Pihak kontraktor paket II Pekerjaan Bendungan Cibeet PT. PP (Persero) yang diwakili oleh Martin selaku Humas saat menerima pegaduan warga terkait air sumur yang keruh langsung ke lokasi untuk mengambil solusi akan menguras air sumur sariawan tetapi mesin pompa air tidak mampu menyedot karena air bercampur lumpur.

“Saya dengan tim lapangan akan membersihkan air sumur dengan menguras sehingga sumur dalam keadaan bersih dan sumber air mengalir diharapkan bersih juga”, katanya.

Sementara itu telah dilaksanakan musyawarah di rumah ketua RT.002/01 telah hadir dari Kecamatan Cariu Sekcam, Kasi Pemerintahan, Satpol PP, dari pemerintah Desa Kutamekar diwakili Sekdes, Kadus dan Ketua RT.002, Bhabinkamtibmas serta perwakilan warga Kp. Cipicung pada hari Rabu (19/06/2024).

Sedangkan hasil musyawarah tersebut warga meminta pihak Kontraktor PT. PP (Persero) agar menyediakan air bersih untuk 120 KK selama menunggu proses normalisasi sumur sariawan.

Sekcam Kecamatan Cariu H. Agus Sopyan Budi Asmara, S.IP memberikan opsi untuk membuat tempat penampungan air bersih untuk warga, atau membuat penampungan air dengan filter air sehingga air sumur sariawan bersih dan disalurkan ke warga.

“Sambil menunggu perbaikan sumber air sumur sariawan solusinya ya dikirim air bersih untuk memenuhi kebutuhan warga”, katanya.

Pihak Humas PT. PP (Persero) Martin tidak bisa mengambil keputusan apapun, sampai dirinya pamit mau ke Fasum dulu.

“Saya permisi mau ke kantor dulu untuk membicarakan permasalahan air sumur yang keruh”, ujarnya.( JN )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.