Cianjur ,-Pajajaranpost.com-Sejumlah warga di Kampung Barukaso, Desa Sukamulya, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur dikejutkan dengan sosok mayat perempuan yang ditemukan di area perkebunan teh.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, mayat perempuan tersebut ditemukan warga yang sedang melintas sekitar Pukul 16.00 WIB, Minggu (26/1/2025).
Kapolsek Cugenang, Kompol Tedi Setiadi membenarkan adanya informasi warga yang menemukan sesosok mayat perempuan yang ditemukan di area perkebunan teh.
“Berdasarkan pemeriksaan di lokasi penemuan mayat. tak jauh dari lokasi mayat Polisi menemukan kartu identitas dan sepatu kets yang diduga milik mayat,” ucapnya saat dihubungi, Minggu (26/1/2025).
Selain itu lanjut dia, mayat perempuan tersebut memiliki ciri – ciri tubuh gempal, dan menggunakan celana panjang berwarna biru, serta berbaju motif abu juga ungu.
“Mayat perempuan tersebut pertama kali ditemukan seorang warga yang tengah melintas di area perkebunan teh milik PTPN VIII. Saat itu warga langsung menghubungi pihak Kepolisian,” ucapnya.
Dia menambahkan, Pihaknya saat ini belum dapat memastikan penyebab kematian mayat perempuan tersebut. Sehingga pihaknya membawa jasadĀ tersebut ke RSUD Cianjur untuk dilakukan pemeriksaan.
“Kita tunggu dulu hasilnya pemeriksaan dari Rumah Sakit, tapi saya juga mengimbau bagi masyarakat Cianjur yang merasa kehilangan anggota keluarga untuk segera menghubungi Kepolisian,” ucapnya.(Red)